Khasiat dan Manfaat Lidah Buaya (Aloe Vera) untuk Pengobatan dan Kecantikan Kulit

Salam cerdas…..

Lidah buaya mengandung sekitar 72 zat yang dibutuhkan tubuh, di antaranya asam amino, karbohidrat, lemak, air, vitamin, mineral, enzim, hormon, dan zat golongan obat seperti lignin, saponin, senyawa antrakuinon, senyawa kuinon, dan senyawa gula. 

Dalam hal pengobatan, lidah buaya mampu menghilangkan bekas luka bakar pada kulit, ini karena kandungan saponin yang berfungsi sebagai pembersih dan antiseptik. 

Dalam hal kecantikan kulit, lidah buaya bersifat merangsang pertumbuhan sel baru pada kulit. Lendir lidah buaya mengandung zat lignin yang mampu menembus dan meresap ke dalam kulit. Lendir ini akan menahan hilangnya cairan tubuh dari permukaan kulit. Hasilnya kulit tidak cepat kering dan tetap lembab sehingga terlihat awet muda. Untuk menghaluskan kulit, lidah buaya digunakan sebagai campuran adonan masker.
Demikian artikel tentang Khasiat dan Manfaat Lidah Buaya (Aloe Vera) untuk Pengobatan dan Kecantikan Kulit, semoga berkah dan selalu bermanfaat. Salam cerdas…..

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Khasiat dan Manfaat Lidah Buaya (Aloe Vera) untuk Pengobatan dan Kecantikan Kulit"

Post a Comment